Rambut Tumbuh Saat Hamil Tapi Rontok Setelah Melahirkan

05.40
Percaya atau tidak pemirsa bahwa ketika anda sedang hamil, rambut mungkin menjadi lebih tebal sementara setelah bayi lahir maka rambut akan rontok hingga akhirnya menjadi tipis. Jangan khawatir karena rambut akan kembali normal dalam waktu sekitar 9-12 bulan setelah kelahiran bayi.

rambut rontok saat hamil


Siklus normal pertumbuhan rambut terjadi selama dua sampai enam tahun dengan pertumbuhan setengah inci per bulan nah ini disebut fase anagen. Pada akhir periode ini pertumbuhan rambut akan memasuki fase transisi di mana rambut tidak akan tumbuh nah fase ini disebut fase catagen yang biasanya berlangsung hanya satu bulan. Terakhir rambut memasuki fase telogen dimana rambut akan rontok. Setelah fase ini berakhir makan siklus akan dimulai lagi.

Pertumbuhan rambut Selama Kehamilan

Pertumbuhan rambut selama kehamilan tidak hanya dikepala saja tetapi juga tumbuh ditempat yang tidak diinginkan seperti tumbuh rambut dikaki, di payudara, perut, punggung, atau bahkan dagu, bibir atas, atau pipi. Peningkatan kadar hormon estrogen, hormon kortison dan hormon lainnya menyebabkan pertumbuhan rambut ini.

Ketika anda hamil, hormon kehamilan cenderung mencegah rambut rontok. Oleh karena itu, ketika rambut memasuki fase istirahat maka rambut anda tidak mengalami kerontokan. Nah setelah bayi lahir, kadar hormon kehamilan yang berfungsi mencegah rambut rontok mulai berkurang sehingga dalam waktu satu sampai tiga bulan anda akan mulai mengalami kerontokan rambut. Ini disebut "telogen effluvium".

Ketika rambut mengalami kerontokan setelah kehamilan itu sangat menjengkelkan, tetapi jangan khawatir itu hanya sementara. Siklus pertumbuhan rambut akan dimaulai kembali setelah beberapa beberapa bulan, dan setelah satu tahun atau lebih rambut Anda akan kembali seperti sedia kala, meskipun beberapa wanita mengalami tekstur rambut mereka berubah sedikit.

Yang Dapat Anda Lakukan Tentang Rambut Rontok Setelah Kehamilan


  • Pastikan gizi terpenuhi dengan makan banyak buah-buahan, sayuran dan protein yang cukup.
  • Pastikan anda tidak kekurangan vitamin B, E, dan C, dan suplemen zinc juga.
  • Hindari mengepang rambut atau mengkuncir.
  • Hindari mengeringkan rambut dengan alat pengering rambut.
Baca juga : Ciri Hamil Muda

Share this :

Previous
Next Post »
0 Komentar

Penulisan markup di komentar
  • Silakan tinggalkan komentar sesuai topik. Komentar yang menyertakan link aktif, iklan, atau sejenisnya akan dihapus.
  • Untuk menyisipkan kode gunakan <i rel="code"> kode yang akan disisipkan </i>
  • Untuk menyisipkan kode panjang gunakan <i rel="pre"> kode yang akan disisipkan </i>
  • Untuk menyisipkan quote gunakan <i rel="quote"> catatan anda </i>
  • Untuk menyisipkan gambar gunakan <i rel="image"> URL gambar </i>
  • Untuk menyisipkan video gunakan [iframe] URL embed video [/iframe]
  • Kemudian parse kode tersebut pada kotak di bawah ini
  • © 2015 Simple SEO ✔